Drama Korea Because This is My First Life, Lee Min-Ki dan Jung So-Min Jadi Tokoh Utama

No comments
Because This is My First Life
Edited by Sinok Farida

Because This is My First Life

Annyeong, K-Drama Lovers!

Kalian suka nggak sih nonton drama Korea dengan jalan cerita pernikahan yang tak terduga? Kali ini saya akan membahas tentang drama Korea dengan jalan cerita pernikahan yang tak terduga. Drama Korea yang saya maksud adalah drama Korea yang berjudul Because This is My First Life.

Judul Drama : Because This is My First Life

Nama Pemain : Lee Min-Ki Berperan Sebagai Nam Se-Hee dan Jung So-Min Berperan Sebagai Yoon Ji-Ho

Jumlah Episode : 16 Episode

Tanggal Tayang : 9 Oktober 2017 – 28 November 2017

Tempat Tayang : tvN

Genre : Romance

Drama Korea yang berjudul Because This is My First Life ini menceritakan tentang seorang perempuan yang bernama Yoon Ji-Ho. Yoon Ji-Ho ini bekerja sebagai asisten penulis naskah drama. Yoon Ji-Ho ini punya adik laki-laki yang sering bikin Yoon Ji-Ho jengkel dan sakit hati.
Because This is My First Life
Edited by Sinok Farida

Ayahnya Yoon Ji-Ho sangat menyayangi adiknya Yoon Ji-Ho. Sedangkan Yoon Ji-Ho selalu diabaikan karena ayah Yoon Ji-Ho menganggap anak laki-laki adalah segalanya yang akan meneruskan segala hal dalam keluarga.


Yoon Ji-Ho ini pulang ke rumah yang sudah lunas dibayar oleh Yoon Ji-Ho. Betapa kagetnya Yoon Ji-Ho ketika pulang ke rumah tersebut malah bertemu dengan adiknya yang melakukan hubungan suami istri dengan pacarnya. Dan yang bikin kaget lagi adalah pacar dari adiknya Yoon Ji-Ho hamil dan adiknya Yoon Ji-Ho akan segera menikah dan rumah yang dibeli Yoon Ji-Ho malah ditempati oleh adiknya Yoon Ji-Ho dan Yoon Ji-Ho harus mengalah dan mencari tempat tinggal lain. Sumpah bagian ini saya gemes banget dong. Sungguh durhaka dan menyebalkan sekali adiknya Yoon Ji-Ho.

Akhirnya Yoon Ji-Ho mencari tempat tinggal lain dengan harga sewa yang murah. Dan akhirnya Yoon Ji-Ho menemukan tempat tinggal yang diinginkan atas rekomendasi temannya. Pada awalnya Yoon Ji-Ho mengira kalau rekan satu rumah Yoon Ji-Ho adalah seorang perempuan. Akan tetapi rekan serumah Yoon Ji-Ho adalah seorang lelaki yang bernama Nam Se-Hee.

Nam Se-Hee ini adalah orang yang pendiam, taat aturan, tapi hidupnya monoton. Nam Se-Hee bekerja sebagai ahli IT di perusahaan milik temannya. Seringkali ide-ide briliant Nam Se-Hee selalu bisa membuat perusahaan IT milik temannya tersebut mendapatkan banyak keuntungan.
Because This is My First Life
Edited by Sinok Farida

Singkat cerita akhirnya Yoon Ji-Ho dan Nam Se-Hee menikah karena mereka tinggal satu rumah. Dan pernikahan mereka sangat sederhana sekali. Lalu, apakah mereka benar-benar saling jatuh cinta dan saling menyayangi? Agar kalian tidak penasaran maka kalian bisa menonton drama Korea yang berjudul Because This is My First Life ini!

Menonton drama Korea yang berjudul Because This is My First Life ini asik juga sih menurut saya karena banyak hal yang memang terjadi di kehidupan sehari-hari dalam hidup ini seperti di drama Korea yang berjudul Because This is My First Life ini.

Orangtua Yoon Ji-Ho ini hampir sama dengan orang tua saya yang menomorsatukan anak laki-laki karena menganggap anak laki-laki adalah segalanya. Padahal faktanya anak lelaki tidak mengerjakan pekerjaan rumah seperti memasak, menyapu, mengepel, dan yang lainnya. Karena anak perempuan yang melakukan pekerjaan rumah mulai dari menyapu, mengepel, dan memasak.

Semoga saja jika suatu hari nanti saya menjadi orang tua dan kebetulan anak saya laki-laki dan perempuan maka saya akan memberikan kasih sayang yang sama karena saya sakit hati saat kedua orang tua saya selalu menomorsatukan anak laki-laki.

Itulah sedikit hal yang dapat saya sampaikan tentang drama Korea yang berjudul Because This is My First Life. Untuk kalian yang suka nonton drama Korea dengan tokoh utama Jung So-Min maka bisa banget dong nonton drama Korea yang berjudul Because This is My First Life ini!


No comments

Terima kasih sudah berkunjung ke blog Sinok Farida dan memberikan komentar 😍