Drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo, IU dan Lee Joon-Gi Jadi Tokoh Utama

No comments
Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
Edited by Sinok Farida

Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Annyeong, K-Drama Lovers!

Kalian suka nggak sih nonton drama Korea dengan tokoh utama Lee Joon-Gi dan IU? Kali ini saya akan membahas tentang drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo yang dibintangi oleh Lee Joon-Gi dan IU sebagai tokoh utama. Adapula pemain pendukung di drama Korea yang berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo yaitu Kang Ha-Neul, Nam Joo-Hyuk, Kang Han-Na, dan Jin Ki-Joo. Lalu seperti apa sih jalan cerita drama Korea Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo dengan banyak bintang ternama ini?

Judul Drama : Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo

Nama Pemain : Lee Joon-Gi Berperan Sebagai Pangeran Nomor 4 dan IU Berperan Sebagai Hae-Soo

Jumlah Episode : 20 Episode

Tanggal Tayang : 29 Agustus 2016 – 1 November 2016

Genre : Romance

Drama Korea yang berjudul Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo ini menceritakan tentang seorang perempuan cantik yang memiliki nasib yang buruk. Perempuan ini ditinggalkan pacarnya dan pacarnya itu banyak hutang. Eh, ternyata pacarnya tersebut pergi bersama dengan sahabat perempuan tersebut. Sungguh menyedihkan dan menyebalkan sekali kan?

Perempuan tersebut duduk di pinggir danau dan memikirkan nasibnya yang menyedihkan tersebut. Perempuan tersebut merasa kaget saat melihat seorang anak kecil yang tenggelam di danau tersebut. Langsung saja perempuan tersebut mencebur ke danau untuk menolong anak kecil tersebut.

Betapa kagetnya perempuan tersebut saat tahu dirinya terjebak di masa lalu era kerajaan. Ya, perempuan tersebut berada di pemandian khusus untuk kerajaan. Dan perempuan tersebut melihat para pangeran sedang mandi.

Perempuan tersebut ternyata menjadi seorang perempuan bernama Hae Soo yang merupakan kalangan dari bangsawan. Awalnya banyak pangeran yang membenci sikap Hae Soo karena Hae Soo ini dulunya adalah perempuan baik tapi kini Hae Soo berubah dan kadang melakukan hal yang aneh.


Hae Soo ini bertemu dengan pangeran nomor 4 yang terkenal kejam. Akan tetapi Hae Soo tidak takut dengan pangeran nomor 4. Lalu, siapakah pangeran nomor 4? Pangeran nomor 4 ini tampan tapi misterius.
Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
Edited by Sinok Farida

Pangeran nomor 4 ini adalah anak dari raja dan ratu. Akan tetapi pangeran nomor 4 dirawat dan diasuh oleh selir raja sehingga ratu tidak suka segala hal tentang pangeran nomor 4. Kenapa ya bisa begitu?

Pangeran nomor 4 ini memakai topeng yang ada di bagian wajah terutama area yang dekat dengan mata. Ternyata hal tersebut karena mukanya tersebut dilukai oleh ibunya saat pangeran nomor 4 masih anak-anak. Pangeran nomor 4 masih saja mengingat kejadian saat mukanya dilukai oleh ibunya tersebut.
Moon Lovers: Scarlet Heart Ryeo
Edited by Sinok Farida

Hae Soo melihat bekas luka yang ada di wajah pangeran nomor 4. Hal tersebut membuat pangeran nomor 4 merasa malu. Akan tetapi Hae Soo takut jika hal yang tidak terduga akan terjadi setelah Hae Soo melihat bekas muka yang dimiliki oleh pangeran nomor 4.

Benci jadi cinta. Itulah yang dialami oleh Hae Soo dan pangeran nomor 4. Akan tetapi mereka tidak bisa bersama walaupun mereka saling cinta karena pangeran nomor 4 menikah denga orang lain dan Hae Soo juga menikah dengan orang lain.

Di akhir cerita akhirnya perempuan yang terjebak menjadi Hae Soo di era kerajaan tersebut sadar dan hidup di era modern lagi. Perempuan tersebut ternyata koma selama satu tahun lamanya. Setelah itu perempuan tersebut kembali beraktivitas seperti biasanya yaitu bekerja sebagai SPG produk skincare dan kosmetik.


No comments

Terima kasih sudah berkunjung ke blog Sinok Farida dan memberikan komentar 😍